KEKASIHKU
oleh Roesmi S Rus
dia menjagaku dalam lelapku
dia menyejukku dalam gerahku
dia meredamku dalam marahku
dia menegakku dalam limbungku
dia menopangku dalam jatuhku
dia menguatkanku dalam lemahku
selalu
dia rasa yang kurasa tanpa harus kuberkata
dia menerjemahkan apa yang bahkan belum sempat kuucap
dia ada dalam tiada
karena dia mencinta apa adanya dengan caranya
tanpa bungabunga bahasa
tanpa katakata berbusa
Magelang, 5 Januari 2011 pukul 4:41
![]() |
*.......karena dia mencinta apa adanya dengan caranya |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar